Resmi! Kemenag Tetapkan Tanggal 1 Ramadhan 1444 H Jatuh Pada Kamis Esok

- Rabu, 22 Maret 2023 | 19:18 WIB
Resmi, 1 Ramadhan 1444 H jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023 (Foto: Gorajuara/Pexels/ Pok Rie)
Resmi, 1 Ramadhan 1444 H jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023 (Foto: Gorajuara/Pexels/ Pok Rie)

GORAJUARA - Kementerian Agama (Kemenag) RI telah melakukan sidang isbat untuk penetapan 1 Ramadan 1444 H pada hari Rabu, 22 Maret 2023.

Setelah pemantauan di semua titik pemantauan hilal di Indonesia dan dilakukan konferensi di Gedung Kementerian Agama, Yaqut Cholil Qoumas, mengumumkan secara resmi bahwa 1 Ramadhan 1444 H ditetapkan pada hari Kamis, 23 Maret 2023.

Dari ditetapkannya tanggal tersebut, masyarakat muslim dapat memulai tarawih di bulan Ramadhan sejak Rabu malam, 22 Maret 2023.

Baca Juga: Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1444 H Jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023

Dalam hal ini, sidang isbat pada tahun 2023 diketahui dilakukan dengan menggabungkan dua metode penentuan awal Ramadan, yaitu menggunakan Rukyatul Hilal dan Hisab.

Sidang isbat secara terus menerus dilakukan sebagai acuan awal Ramadan 1444 Hijriyah secara nasional.

Terdapat 124 titik tempat di Indonesia yang telah ditetapkan Kemenang sebagai tempat dilihatnya hilal.

Baca Juga: Sinopsis Series Bidadari Bermata Bening Akan Tayang Saat Ramadhan 2023, Ada Ari Irham dan Teuku Ryan

Sebelumnya, ormas Islam Muhammadiyah telah menetapkan lebih dahulu bahwa 1 Ramadan 1444 H yang jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023.

Tak hanya Muhammadiyah, sejumlah lembaga juga mengklaim bahwa 1 Ramdhan 1444 H jatuh besok atau Kamis, 23 Maret 2023 karena hilal berpotensi terlihat jelas pada hari Rabu.

BMKG dan Dewan Masjid Indonesia juga mengklaim hal serupa karena tinggi hilal terlihat 8 derajat lebih atau menandakan telah melebihi dari batas terlihatnya Hilal.

Baca Juga: Tok! Hasil Sidang Isbat Ramadhan 2023 Resmi Ditetapkan Pada..

Adapun Komunitas Astronomi, dan juga ormas lainnya ikut melakukan pengamatan diberbagai tempat. Namun, hasilnya tidak dapat dilaporkan ke Kemenag karena bukan bagian resmi dari Kemenag.

Diketahui bahwa di beberapa tempat telah terlihat Hilalnya, tetapi beberapa tempat juga mengalami cuaca mendung mengakibatkan Hilal kurang terlihat jelas sebelumnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Fariz Kurniawan

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pemkot Masifkan Budaya Sepeda di Kota Bandung

Minggu, 4 Juni 2023 | 06:45 WIB

Freerunners Bandung: No One Runs Alone

Jumat, 2 Juni 2023 | 19:30 WIB