GORAJUARA – Beredar video yang memperlihatkan seorang driver mobil ojek online atau driver ojol mengancam akan mendatangi rumah penumpang jika pelayanannya diberi bintang satu.
Video viral driver ojol yang mengancam jika diberi bintang satu itu diunggah melalui akun TikTok dari sang penumpang, @vivioctalia yang diupload kembali oleh akun Instagram @terangmedia pada 1 Januari 2023.
Karena ramai dibicarakan, sang penumpang akhirnya buka suara terkait kronologi driver ojol yang mengancamnya jika memberikan bintang satu.
Baca Juga: Odading Next Level! Intip Resep Oliebollen, Sajian Khas Tahun Baru Asal Belanda
Kejadian ini terjadi karena sang penumpang menginginkan driver ojol melewati jalan tol karena takut terlambat sampai tujuan.
Alih-alih mengikuti perintah penumpang, sang driver justru menolak dan lebih memilih mengikut jalan seperti yang ditunjukkan aplikasi Google Maps.
Diketahui, rumah sang penumpang berlokasi di Bintaro. Ia hendak menuju lokasi di sekitar daerah BSD dan Gading Serpong.
Bahkan, sang penumpang wanita ini mengaku setiap hari memanfaatkan layanan ojek online baik motor maupun mobil sebagai mobilitas menuju daerah BSD, Gading Serpong, hingga Alam Sutera.
Jika ditanya, Vivi Octalia mengaku lebih menyukai ojek online motor sebagai sarana mobilitasnya, namun kondisi cuaca pada saat kejadian itu kurang bersahabat sehingga ia memilih untuk memesan layanan ojek online mobil.
Karena keperluan mendesak, Vivi memilih untuk melewati tol agar perjalanannya tidak memakan waktu yang lama. Selama 7 tahun menggunakan layanan ojek online tersebut, ia sering kali ditanya oleh driver terkait pemilihan rute melalui tol atau jalan biasa.
Berbeda dengan pengalaman naik ojol sebelumnya, kali ini sang penumpang justru mendapat respon negatif dari driver saat diminta untuk lewat tol.
Baca Juga: 3 Calon Lawan Cristiano Ronaldo saat Membela Al Nassr, Salah Satunya Mantan Pemain Manchester United
Sang driver bersedia mengikuti kemauan penumpang untuk lewat jalan tol, asalkan sang wanita tersebut mengubah alamat tujuan.
Artikel Terkait
Waduh! Jadi Korban Curanmor, Mahasiswa ITS ini Justru Berterima Kasih kepada Pelaku
Gubernur New York Melegalkan Mayat Manusia Diolah Menjadi Pupuk Kompos
Keren! Penjual Bubur Kacang Hijau di Surabaya ini Fasih Bahasa Inggris, Ini Rahasianya..
Miris! Kades Bumiayu dan Guru SD Digerebek di Hotel, Kasus Selingkuh Makin Mencuat Sejak Norma Risma Viral
Pamer Saldo ATM Sebesar Rp500 Triliun Seorang Pria Kalimantan Selatan Viral di Medsos