Fakta-Fakta Menarik Itoshi Sae 'Blue Lock' yang Berdarah Dingin, Mulai dari Penampilan sampai Pengisi Suara

- Minggu, 12 Februari 2023 | 21:24 WIB
Berikut deretan fakta menarik Itoshi Sae dari 'Blue Lock' yang perlu diketahui (Foto: Gorajuara/Instagram/@bluelockofficial)
Berikut deretan fakta menarik Itoshi Sae dari 'Blue Lock' yang perlu diketahui (Foto: Gorajuara/Instagram/@bluelockofficial)

GORAJUARA - Manga "Blue Lock" bercerita tentang sepak bola yang memperkenalkan sistem proyek yang diberi nama "Blue Lock" dan dilakukan oleh Asosiasi Sepak Bola Jepang (JFA).

Sae Itoshi adalah saudara Itoshi Rin sekaligus alasan atas perubahan karakternya. Dalam hal ini, Itoshi Sae adalah salah satu pemain paling menakutkan dalam serial Blue Lock, di mana dia mempunyai kepribadian dan teknik bermainnya selaras, yakni sangat dingin dan sulit untuk diprediksi.

Berikut ulasan tentang fakta menarik Itoshi Sae, seperti yang dikutip dari kanal YouTube REBORN OJISAN oleh Gorajuara pada 12 Februari 2023.

Baca Juga: Spoiler Terbaru One Piece 1074: Duo Terkuat Bersiap untuk Gorosei dan Admiral!

Penampilan

Dalam manga "Blue Lock", Itoshi Sae merupakan seorang pemuda dengan perawakan tinggi yang memiliki rambut berwarna agak merah muda dan mata berwarna hijau dengan bulu yang panjang.

Itoshi sering terlihat mengenakan jersey Jepang U-20 berwarna putih dengan nomor punggung 10 dengan baselayer hitam di bawahnya.

Kemudian dia juga sering mengenakan sarung tangan hitam selama pertandingan Perwakilan Nasional.

Baca Juga: Aldi Penyandang Disabilitas Bertemu Raffi Ahmad, Diajak Naik Ferrari Suami Nagita Slavina

Kepribadian

Sejak kecil, Itoshi Sae dikenal sebagai pribadi yang dingin terhadap tim sendiri maupun lawannya, blak-blakan, dan sangat serius bahkan terhadap adiknya sendiri, yaitu Itoshi Rin.

Itoshi Sae hanya memedulikan diri sendiri dengan bagaimana caranya menjadi striker terbaik di dunia dan hanya memiliki waktu untuk hal-hal yang membuatnya semakin dekat dengan tujuan tersebut.

Itoshi Sae bisa menjadi sombong dan memandang rendah orang lain bahkan jika mereka lebih tua darinya. Dia mungkin egois dalam permainan sepak bolanya, tetapi terbukti mampu menahan diri dan mempertahankan posisinya.

Baca Juga: Prediksi One Piece 1075 : Monkey D. Garp Beraliansi Dengan Katakuri, Kurohige Gemetaran

Halaman:

Editor: Muhammad Fariz Kurniawan

Sumber: YouTube REBORN OJISAN

Tags

Artikel Terkait

Terkini