GORAJUARA - Timnas Indonesia U-23 akan menjalani laga semifinal SEA Games 2021 pada Kamis, 19 Mei 2022 dengan melawan Timnas Thailand.
Pertandingan merupakan laga ulangan Piala AFF 2020, saat Timnas Indonesia U-23 bertemu dengan Thailand di laga final.
Laga semifinal SEA Games 2021 kontra Thailand akan menjadi laga sulit bagi Timnas Indonesia U-23.
Pasalnya, Thailand merupakan lawan yang selalu menyulitkan Timnas Indonesia di berbagai ajang sepak bola.
Baca Juga: SEA Games 2021: Shin Tae Yong Ungkap Timnas Indonesia U-23 Siap Hadapi Thailand
Pengamat sepak bola Indonesia, Bung Binder mengatakan bahwa mental pemain Timnas Indonesia U-23 akan menjadi penentu dalam pertandingan ini.
Pemain Timnas Indonesia U-23 harus memiliki mental yang kuat dan tidak terlalu respek terhadap permainan Thailand, yang dapat membuat permainan Indonesia tidak maksimal.
"Kekalahan saat lawan Vietnam harus jadi contoh. Bermain di depan ribuan pendukung tuan rumah, mental pemain Timnas Indonesia sedikit jatuh dan demam panggung. Sehingga kordinasi permainan antar lini tidak, dan akhirnya kebobolan tiga gol di babak kedua," Ujar Bung Binder seperti dilansir Gorajuara.com dari kanal Youtube Bola Bung Binder pada Kamis, 19 Mei 2022.
Artikel Terkait
SEA Games 2021: Taklukkan Vietnam, Tim Bulutangkis Putri Indonesia Tembus ke Final
Hasil Tim Voli Putri Indonesia di SEA Games 2021: Bungkam Filipina, Selangkah Lagi Amankan Medali Perunggu
Hasil Tim Voli Putra Indonesia di SEA Games 2021: Indonesia Libas Malaysia 3-0
SEA Games 2021 : Timnas Mobile legend Indonesia Berhasil Libas Timnas Vietnam 2-0 di Laga Pembuka
SEA Games 2021 : Kalahkan Timnas Singapura, Timnas Mobile legend Indonesia Pastikan Tempat di Babak Play-off
SEA Games 2021: Shin Tae Yong Ungkap Timnas Indonesia U-23 Siap Hadapi Thailand